Sabtu, 11 Mei 2013

Hikmah TerindahMu dari Cerita yang kan Terkenang

Hikmah.....yang seringkali akan kita temukan pada selesainya sebuah episode takdir hidup..
Di awal...manusia hanya bisa berucap "pasti ada hikmahnya" yang akan menjadi sebuah keyakinan...berharap menuntun pada sebuah hikmah kebaikan..

i.n.t.e.r.n.s.h.i.p.....episode nasib seorang lulusan dokter baru..yang belum bisa mandiri dan bebas berpraktek...SIP (Surat Ijin Praktek) masih tergadai...belum di tangan..
Lantas kesenangan apa yang mungkin terbersit di benak kami saat awal itu? seperti sirna...merasa tidak rela, "sebel", gak ikhlas, pingin protes, en so on.
Hingga temanku menyebutnya cuma "obrolan warung kopi"...heheee..maksudnya cuma bisa kita bicarakan berulang kali...no solution..yaaa...sebatas obrolan saat itu saja...tidak merubah nasib.

1 tahun....kabupaten kebumen...

Satu tahun...di tempat yang baru..bersama orang2 yang baru...tidak bisa memilih tempat dan teman...yaaaaa...that's life...full of surprise..dinamic..
Waktu demi waktu dijalani, tempat demi tempat dilalui.....(bahkan ada lho yang menghitung mundur hari demi hari waktu internship di status bebe dalam jangka waktu yang lama...konsisten beud)..

Di puskesmas, di rumah sakit, di kos, di jalan salatiga-kebumen..terukir cerita tersendiri....bersama teman2 internship, bersama dokter senior, bersama rekan paramedis, bersama masyarakat...tersampaikan kisah..
Banyak pembelajaran dan pengalaman yang kudapat..dari mereka...dari tempat2 itu...yang tidak akan aku dapat jika aku tdk menjalaninya...jika aku tidak dikehendaki Allah mengikuti program pemerintah yang satu itu..

1 tahun sudah berakhir...nasib SIP tergadai kan usai..so? saatnya kembali ke kotaku..campur aduk yang dirasa...temen2 juga banyak yang merasakan hal serupa...perpisahan menjadi suatu keniscayaan dalam sebuah pertemuan...nano2 rasanya...seneng-sedih mixed.

WOW.....memorable...ternyata...banyak senengnyaaa....banyak pengalamannyaa...banyak lucunyaaa (wew?)....pokoknya banyak hepinyaaa...dan yang jelas....lebih dekat denganMu...dengan cara yang lain lagi...yang mungkin belum kulakukan sebelumnya..

Alhamdulillah ya Allah...atas kehendakMu..
Terima kasih teman2 internshipku yang sudah "berdampingan" selama kebersamaan ini..
Terima kasih dokter2 seniorku yang sudah memberi kesempatan dan berbagi ilmu medis dan cerita hidup.
Terima kasih tuk bpk&ibu kos atas perhatian yang diberikan pada kami.
Terima kasih tuk semua paramedis yang sudah mendukung dan merangkul selama ini..
Terima kasih tuk masyarakat yang sudah menerima kami dengan baik dan senyum ikhlas..
Semoga kita dipertemukan lagi dalam keadaan yang lebih baik...insyaAllah..
Aamiin...

Satu keyakinan yang terbukti...bahwa Allah lebih tahu cara membuat kita "senang" lebih dari diri kita sendiri...

senang dengan hikmah...
dengan cara yang indah...
dari yang sekarang sudah terkenang..